Knowledge Base


Akses Program dari Internet Menggunakan koneksi Indihome Fiber

Kategori : Program Apotek & Klinik 4.0

Agar program dapat mengakses data melalui Internet maka beberapa hal dibawah ini yang harus dipersiapkan

  • Dipusat / Server harus tersedia internet yang stabil.
    Rekomendasi :
    - Biznet Metronet Paket Metronet 2 keatas (koneksi fiber)
    - Telkom Indihome Fiber
  • IP Public, 
    Untuk Biznet metronet 2 sudah mendapatkan ip public dinamis
    Untuk Telkom Indihome terkadang tidak dapat ip public.
  • Melakukan Setting pada Modem Router

Pada artikel kali ini kita akan jelaskan cara koneksi Melalui Indihome modem ZTE F609
Penting : Untuk indihome kadang kala kita tidak medapatkan ip public, ini adalah kebijakan dari telkom sendiri, jadi jangan terlalu berharap banyak karena koneksi indihome bukan untuk bisnis.

Berikut tahapannya :

  1. Membuka Akses Modem dari browser, umumnya IP address modem adalah 192.168.1.1


     
  2. Kemudian Login menggunakan user = user, password = user
    Jika tidak bisa coba kontak customer service telkom
     
  3. Setelah berhasil masuk kita harus pastikan dahulu IP address Public yang diterima dari telkom,
    Cara Menu Device Information->Network Inteface->Wan Connection.
    Type : Bagian PPPoE
    IP : XXX.XXX.XXX.XXX
    PENTING : Jika ip pada bagian PPPoE ini anda terima dengan Awalan 10.XXX.XXX.XXX maka kemungkinan ip tersebut adalah ip private,
    IP private tidak bisa digunakan untuk komunikasi data.

     
  4. Catat IP address yang ada pada modem (Bagian Type : PPPoE)
  5. Selanjutnya adalah membuka PORT Aplikasi, Klik menu Application->Application List.

     
  6. Klik "Click here to add an application"
  7. Selanjutnya adalah mengisi port
    Untuk iPos 4.0, Apotek, Resto cukup membuka port : 5444
    Untuk iPos 5.0, anda harus membuka port : 5444, 5480 dan 5485

    Masukan Application Name (bebas) = IPOS-DB, Protocol TCP, Port semua isi 5444
    Tambahan iPos 5.0 = IPOS-LS, Protocol TCP, Port semua isi 5480
    Tambahan iPos 5.0 = IPOS-MOB, Protocol TCP, Port semua isi 5485​

     
  8. Klik Tombol Add
    Ulangi kembali dari no 6-8 Untuk port yang lain jika anda menggunakan iPos 5.0, sehingga hasilnya seperti berikut 

     
  9. Tahap selanjutnya adalah membuat Port Forwarding, Klik Application->Port Forwading

     
  10. Kemudian pada Wan Connection pilih : omci_ip4_pppoe_1
    Lan Host IP address : Pilih IP komputer Server anda, contoh 192.168.1.2 (IP address server anda harus statis / disetting sendiri )
    App Name : Pilih IPOS-DB

     
  11. Klik tombol Add
  12. Ulangi Kembali jika memakai IPos 5, sehingga hasilnya sebagai berikut :

     
  13. Setelah semua diisi maka anda bisa melakukan uji coba menggunakan internet lain dengan membuka program yang akan digunakan.
    Pada no 1. ketik IP address yang tampil di tahap no 3.
    Lalu klik Cari Database.


Note : Jika proses yang anda buat gagal maka sebaiknya konsultasikan ke teknisi jaringan komputer dikota anda. Kami tidak bisa memberikan support via telepon atau teamviewer untuk masalah ini. Karena kemungkian beresiko terputusnya internet.

Selamat Mencoba

Applies To :

Program Toko iPos 5.0 Pro, Program Apotek & Klinik 4.0, Program iPos 4.0 (Final Edition),

maaf anda belum login kedalam website kami, silakan login untuk memberi komentar atau registrasi disini

Yaasir Faiq (2021-01-23 10:56:08)

Bisa buatkan tutorial dengan router/modem mikrotik? Terima kasih

josi (2021-01-25 08:15:57)

Kami tidak bisa membuatkan tutorial untuk semua router karena keterbatasan perangkat yang dimiliki

Danang Cipto Wahyuhono (2020-04-08 21:18:06)

pada langkah ke 10 diatas gimana caranya setting ip address server agar statis

admin (2020-04-09 17:21:50)

Cara setting ip address komputer server (local) statis banyak ada artikenya di google salah satunya : http://www.pintarkomputer.com/cara-setting-mengganti-ip-address-pada-komputer-os-windows/

Jika yang dimaksud ip address public tidak bisa setting sendiri silahkan kontak provider internet.

Kang Misjal (2020-03-20 21:26:28)

Apakah IP nya selalu berganti2 krna sudah saya coba di atas berhasil cuma kendalanya IP selalu berganti

reza (2020-03-21 07:45:58)

Jika ingin IP Public static (tidak berubah-rubah) silahk menghubungi provider layanan internet yg digunakan

yohanes dwi s (2019-10-15 11:22:17)

kalau pake sistem cloud apakah sdh tdk menggunakan setting modem utk client luarkota atau cloud cmn dpakai utk hp aja

reza (2019-10-15 11:39:35)

Cloud Team yg kami sediakan hanya berfungsi untuk smartphone saja

fuad (2018-11-27 10:23:19)

nanya min jika pakai cloud apa ada biaya tambahan bulanan lagi kah selain membeli serial number?

josi (2018-11-27 12:41:26)

Biaya cloud yaitu Rp 250.000 per tahun

Ramone (2018-11-16 23:53:02)

Bagaimana dengan cara setting modem huawei HG8245H?

josi (2018-11-17 08:09:20)

Maaf kami tidak bisa memberikan tutorial untuk semua mode karena keterbatasan perangkat yang kami milikisilakan cari di google atau youtube

nanang ws (2018-10-04 22:42:52)

Selamat malam saya mencoba install ipos 5 prof. tapi yang trial. saat menjalankan aplikasi via desktop berjalan cukup lancar. kemudian saya coba koneksikan HP saya menggunakan ipos 5 mobile di network lokal. di hari pertama koneksi..lancar dan saya coba transaksi bisa. kemudian selang 2 hari saya coba lagi koneksikan ke ipos mobile.. namun pesan yang didapat adalah "GAGAL DATA TIDAK DITERIMA DENGAN BAIK" padahal saya sudah mengulang membuat koneksi lokal. mohon infonya apakah memang harus membeli dulu versi yang berbayar agar koneksi dengan mobile bisa dipakai ? terima kasih

admin (2018-10-05 12:12:32)

Coba update dahulu Mobile Server anda ke versi terakhir dan update aplikasi ipos 5 mobile di playstore

Antoni (2018-10-02 12:38:04)

Apakah ada panduannya untuk modem DLINK DWR-921? Karena saya menemukan menu yang berbeda untuk menu "add application" dan tidak ada PORT FORWARDING

admin (2018-10-05 12:18:08)

Bisa coba :

  • DMZ (Demilitarized Zone)
  • Port/Application Forwarding

Tapi anda harus memastikan apakah IP Public yang diberikan ISP bisa digunakan untuk pribadi atau di sharing dengan pengguna lain jika di share maka sama saja anda tidak akan bisa menggunakan fasilitas tersebut.

wardiana (2018-06-24 15:40:14)

Maaf sistim cloud untuk ipos 5 apa sudah ada yg menggunakan.? Kepingin pindah dari ipos 4. Ke ipos 5. Terima kasih

josi (2018-06-25 09:40:14)

pengguna cloud ipos 5 sudah mencapai ribuan

noot9416@gmail.com (2018-08-11 10:58:39)

maksudnya sistim cloud ipos 5 gmn ?

ksc.beauty@gmail.com (2019-08-01 08:26:32)

Apakah ada rencana ke depan untuk menjadikan Program Klinik dan Apotek ini menggunakan Sistem Cloud ya ?

hendrik (2017-11-12 13:08:08)

kalau untuk modem XL GO bisa gak

admin (2017-11-15 11:21:44)

Sesuai Pembahasan artikel ini Untuk menjadikan komputer anda sebuah server dan dapat diakses dari internet syaratnya anda harus medapatkan IP public yang tidak dishare ke pengguna lain. Silahkan tanya ke XL untuk kepastian IP address public anda.