Item dengan Harga Jual berdasarkan Jumlah adalah menentukan harga jual pada Item berdasarkan jumlah yang dibeli oleh pelanggan / customer.

Contohnya :
Pelanggan Andi, membeli Mie sebanyak 5 PCS, diberi harga 1.500, apabila membeli sebanyak 15 diberi harga 1.450.
Sehingga skema penentuan di program adalah :

  • Dari 0 sampai 10 harga jual 1.500,
  • Dari 11 sampai 20 harga jual 1.450,
  • Dari 21 sampai maksimum harga jual 1.400



Berikut ini adalah caranya :

  1. Tambah / Edit salah satu item
    Pastikan Satuan dan Konversi satuan sudah diisi, pada Tab Satuan, seperti pada gambar dibawah :



Dimana Satuan Dasar/Terkecil yang bisa di jual Untuk Mie adalah PCS, dengan Harga Pokok 1.000,
Dalam Satuan DUS, jumlah konversi ke satuan dasar adalah 40, dimana 1 dus bersisi 40 PCS, dengan harga pokok 1 DUS adalah 35.000

Pada Tab Harga Jual Pilihlah opsi "Berdsarkan Jumlah"

Pada daftar isikan Satuan, Jumlah sampai, dan Harga Jual, seperti pada gambar berikut :

Keterangan :

Baris pertama pada satuan disi PCS, jumlah sampai diisi jumlah 10, Harga Jual = 1.500, yang artinya menjadi dari 0 sampai 10 harganya 1.500.
Berikutnya pada baris ke dua satuan PCS, jumlah diisi 20, Harga Jual = 1.450, yang artinya dari 11 sampai 20 harganya 1.450.
Pada baris ke tiga satuan PCS, jumlah diisi 10.000 (contoh angka maksimum untuk item mie), Harga Jual 1.400, yang artinya dari 21 sampai maksimum dengan harga 1.400

Baris ke empat dan seterusnya adalah perhitungan untuk satuan DUS.

 

Setelah selesai klik tombol "Simpan"