Retur Konsinyasi Keluar
Retur Konsinyasi Keluar berfungsi untuk mencatat aktivitas retur konsinyasi keluar atau mencatat pengembalian item/barang konsinyasi dari Pelanggan.
Daftar retur konsinyasi keluar juga digunakan untuk menampilkan, menambah, mengubah dan menghapus transaksi retur konsinyasi keluar.
Berikut adalah cara untuk melihat data retur konsinyasi keluar:
- Klik menu konsinyasi keluar,
- Klik retur konsinyasi keluar,
- Akan tampil daftar retur konsinyasi keluar, untuk informasi detail tentang cara penggunaan dan fungsi dari daftar transaksi klik disini.
Menambah data retur konsinyasi keluar:
- Klik tombol tambah pada daftar retur konsinyasi keluar,
- Mulai masukkan informasi data Tanggal, Pelanggan, Masuk ke ?,
- Pilih Pelanggan,
- Kemudian Masukkan Kode Item atau barcode atau apabila anda tidak mengetahui kode item bisa memasukan potongan dari kata nama item,
Contoh = Nama Item lengkap "INDOMIE AYAM SFC 70G", pada kode item ketik potongan kata "mie",
Atau jika ingat beberpa kata depan dan belakang gunakan pemisah "%", contoh "INDO%70G",
Penting : Item yang dapat retur hanya item/barang yang pernah dibeli oeleh Pelanggan yang dipilih diatas. - Masukkan Jumlah dan Satuan Item yang akan diretur,
- Masukkan Keterangan, Potongan, Pajak,
- Setelah semua diisi klik tombol "Simpan".
Mengubah data retur konsinyasi keluar:
- Pilih salah satu data retur dari daftar retur konsinyasi keluar,
- Klik tombol edit,
- Lakukan perubahan data,
- Klik tombol "Simpan".
Menghapus data retur konsinyasi keluar:
- Pilih salah satu data retur dari daftar retur konsinyasi keluar,
- Klik Tombol "Hapus".
Mencetak bukti retur konsinyasi keluar:
- Setelah menyimpan data, klik tombol cetak, maka ada pilihan cetak.
- Pilih jenis laporan.
- Klik tombol "Print".
Berikut adalah contoh laporan bukti retur konsinyasi keluar